Sistem Pendingin Kompresi dan Jenis - Jenis serta Karakteristik Pesawat Pendingin

Kelashiro.com - Assalamualaikum, Wr, Wb. Apa kabar teman - teman sekalian ? Mudah - mudahan kabar kalian semua selalu dalam keadaan sehat walafiat ya, aammiin.

Hmm, lanjut pada kesempatan yang berbahagia kali ini kami akan kembali melakukan sharing kemapada teman - teman sekalian terkait dengan materi dari pembelajaran Sistem Pendingin. Mungkin buat teman - teman sekalian sudah memahaminya materi dari pertemuan sebelum - sebelumnya ya.

jika belum memahami maka teman - teman sekalian bisa langsung membantu untuk mencari tahu dengan materi yang sebelumnya itu.

Sistem Pendinginan Kompresi

Siklus pendingin kompresi uap merupakan system yang banyak digunakan dalam system refrigrasi, pada sistem ini terjadi proses kompresi, pengembunan, ekspansi dan penguapan. Secara skematik system ditunjukkan pada gambar 4 dibawah ini :


Kompresi mengisap uap refrigerant dari sisi keluar evaporator ini, tekanan diusahakan tetap rendah agar refrigerant senantiasa berada dalam fasa/bentuk gas dan bertemperatur rendah. Pada waktu uap refrigerant diisap masuk kedalam kompresor temperatur masih tetap rendah. Didalam kompresor uap refrigerant ditekan sehingga tekanan dan temperature menjadi tinggi untuk menghindarkan terjadinya kondensasi. Energi yang diperlukan untuk proses kompresi diberikan oleh motor listrik atau penggerak mula lainnya.

Setelah mengalami proses kompresi, uap refrigerant berkerja (fluida kerja) mengalami proses kondensasi pada kondensor. Uap refrigerant yang bertekanan dan bertemperatur tinggi akan mudah didinginkannya. Media pendinginan melalui fluida cair dan udara. Dengan kata lain panas dari uap refrigerant akan ditransfer kepada air pendingin atau udara pendingin melalui dinding kondensor. Akibat dari kondisi ini adalah temperatur air pendingin atau udara pendingin akan menjadi naik setelah melewati kondensor karena menyerap panas dari refrigerant. Selama proses ini refrigerant mengalami perubahan dari fasa uap ke fasa cair pada tekanan yang konstan.

Untuk menurunkan tekanan refrigerant cair dari kondensor kita gunakan katup expansi atau pipa kapiler, alat tersebut dirancang untuk suatu penurunan tekanan tertentu. Melalui katup expansi refrigerant akan mengalami evaporasi. Proses penguapan cairan refrigerant pada tekanan dan temperature rendah ini terjadi di evaporator. Selama proses evaporasi refrigerant memerlukan atau mengambil bentuk energy panas dari lingkungan atau sekelilingnya sehingga temperature sekeliling turun dan terjadi proses pendinginan. Untuk mempercepat pengambilan panas dari lingkungan ini, biasanya udara dihembuskan melewati evaporator.

Jenis-jenis dan Karakteristik pesawat pendingin

Jenis pesawat pendingin
Dari berbagai mesin pendingin yang ada serta di tinjau dari segi kegunaan dan fungsinya, di kenal 4 macam mesin pendingin antara lain:

Refrigerant
Jenis ini lebih di kenal dengan sebutan kulkas atau lemari es. Tipe dan kapasitasnya bermacam – macam, dan umumnya di gunakan untuk rumah

tangga. Fungsinya tidak lain adalah untuk mendinginkan minuman, mengawetkan bahan makanan seperti sayur – sayuran, daging, ikan laut dan lain-lain. Untuk kapasitas besar dapat digunakan untuk es batu

Freezer
Jenis yang satu ini tidak berbeda dengan kulkas atau lemari es, hanya saja kapasitasnya jauh lebih besar. Umumnya digunakan oleh perusahaan- peurusahaan pembuat es maupun untuk penyimpan bahan makanan dalam jumlah banyak.
Dari sisi tingkat pendinginan, freezer biasanya mampu mendinginkan lebih dingin dibandingkan dengan lemari es.

Air Conditioner (AC)
Pada waktu yang lalu peralatan penghasil ruangan sejuk yang dinamakan AC ini masih tergolong barang mewah dan hanya gedung-gedung tinggi saja yang mempergunakanya seperti kantor-kantor, gedung-gedung pemerintahan,hotel-hotel maupun restaurant-restourant besar.
Tetapi sejak pabrik-pabrik penghasil AC mulai berlomba dengan produknya, dan mengeluarkan berbagai tipe untuk berbagai keperluan, seperti untuk mobil, untuk ruangan kamar rumah dan sebagainya dan dengan harga yang bersaing, sejak itu AC menjadi barang umum dan kian memasyarakat. Sehingga tidak hanya gedung–gedung saja melainkan ruangan dalam kamar.

Kipas angin
Walaupun pada dasarnya peralatan yang satu ini tidak menghasilkan udara atau suhu yang dingin sebagaimanan kilkas atau AC, tetapi karena putaran kipas dan system kerjanya mirip dengan kerja dari kedua peralatan di atas, maka kipas dan system kerjanya mirip dengan kedua peralatan di atas, maka kipas angin salah satu dari mesin pendingin

Demikianmateri yang dapat kami sampaikan kepada teman - teman sekalian, mudah - mudahan materi tentang Sistem Pendingin Kompresi dan Jenis - Jenis serta Karakteristik Pesawat Pendingin dapat kalian pahami dengan baik.

0 Comments