Apa Itu Kerja Bangku ? Fungsi serta Penjelasannya

Pada pembahasan di kesempatan kali ini kami akan membahas tentang kerja bangku, yang mana membahas tentang peralatan tangan yang banyak digunakan oleh bengkel otomotif. Yang mana ini merupakan penjelasan singkat, terkait dengan nama alat dalam bahasa Indonesia dan juga menggunakan bahasa Inggris, fungsi alat.
Kerja bangku merupakan segala bentuk aktivitas pada proses produksi yang dikerjakan dengan cara manual, tanpa menggunakan peralatan mesin, yang dikerjakan di atas meja kerja. 
Kegiatan-kegiatan yang meliputi kerja bangku ialah :
  • Proses pemotongan
  • Proses meratakan permukaan
  • Proses pelubangan
  • Proses pembuatan ulir
  • Penandaan dengan penitik dan penggores
  • Pengukuran
Berdasarkan prosesnya dalam pembuatan benda kerjan, pada kerja bangku dapat dibedakan menjadi dua jenis, diantaranya ialah :

1. Proses pembuatan dengan menggunakan cara mengurangi volume benda kerjanya. Untuk mendapatkan hasil dari suatu bentuk yang telah diinginkan ataupun diharapkan, dilakukan dengan penyayatan sehingga pada volume benda kerja akan berkurang. Penyayatan ini dilakukan dengan cara :
    • Pemotongan menggunakan peralatan gergaji tangan
    • Pemotongan menggunakan peralatan kikir
    • Penyayatan menggunakan peralatan tap tangan / snei tangan
    • Penyayatan menggunakan peralatan pahat tangan
    • Penyayatan menggunakan peralatan sekrap tangan
2. Pada Proses pembuatan dengan menggunakan cara tanpa mengurangi jumlah volume dari benda kerjanya untuk mendapatkan suatu bentuk yang diharapkan ataupun diinginkan, dilakukan tanpa penyayatan sehingga volume benda kerja tidak berkurang.  Pembuatan benda kerja tersebut dilakukan dengan menggunakan cara :
  • Pembengkokan ( bending ) 
  • Distempel ( stamping )
Demikian yang dapat kami sampaikan terkait dengan Kerja Bangku. Semoga bermanfaat untuk kalian semua. 

0 Comments